Aino Indonesia

Walikota Bandung Ridwan Kamil hari ini (13/2) meluncurkan Boseh Bandung Bike Sharing yang terintegrasi dengan pembayaran menggunakan uang elektronik dan meluncurkan Bus Wisata Bandros, di Taman Alun Alun Bandung. Peluncuran ini juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bandung, Oded M Danial, Kepala Dinas Perhubungan Bandung Didi Ruswandi dan Customer Relationship Manager Aino Indonesia Yenni Eka Susanti.

Peluncuran Bike Sharing ini juga sekaligus mendukung gerakan bersepeda yang gencar disosialisasikan oleh Dishub Bandung sebagai alternatif kendaraan bagi warga bandung untuk pergi ke kantor, berolahraga atau beraktifitas sehari-hari. Bahkan Pemerintah Kota Bandung juga sering mengadakan kegiatan bersepeda dengan melibatkan masyarakat seperti Jumat Bersepeda dan Bike to Work. Selain menyehatkan badan, menggunakan sepeda sebagai alat transportasi juga dianggap mampu mengurai kemacetan yang terjadi di Bandung.

Aino Indonesia juga turut ambil bagian dalam Bike Sharing ini. Aino menjadi sistem integrator dalam mengimplementasikan penerimaan pembayaran non tunai di Bike Sharing, sehingga pengguna tidak perlu menggunakan uang tunai untuk membayar fasilitas ini. Mudah dan cepat, sekaligus mendukung Gerakan Nasional Non Tunai dari Bank Indonesia.